Minggu, 02 Desember 2012

Bintang Porno Hadiahi Andik Vermansyah Ciuman


Hadiah ciuman bintang porno gagal dongkrak Timnas Indonesia.

Bintang porno Vicky Vette akan mencium penyerang Indonesia Andik Vermansyah jika menjebol gawang Malaysia. Vette pun mendukung perjuangan Timnas Indonesia lewat akun twitternya.


"If @andik_vermansah scores again for #Indonesia vs. #Malaysia I will give him a #kiss," kata Vette dalam akun twitternya, Jumat (30/11).

Wanita seksi kelahiran Stavanger, Norwegia ini pun kembali mengunggah foto seksi dirinya saat mengenakan jersey Timnas Indonesia. Vette berharap Indonesia bisa menang piala AFF.

"if #Indonesia win the #AFF? The whole team gets a "#kiss" xoxo," janji Vette.

Penyerang Timnas Indonesia Andik Vermansyah pun semangat bertanding karena mendapat dukungan spesial dari bintang porno hot mom ini.

"@vickyvette.kalau denger nama itu semua rame n cepet.aku ya mau kalau dicium gratis hahahahahah...wakwakwakak," canda Andik dalam akun twitter miliknya @andik_vermansah, Sabtu (1/12).

Namun ternyata hasil pertandingan Indonesia versus Malaysia semalam tak sesuai harapan suporter Garuda. Timnas tak berkutik diterkam pasukan Harimau Malaya. Dua gol yang dicetak Azammudin dan Mahalli Jasuli mengetarkan gawang Indonesia di babak pertama. Hasil ini bertahan hingga akhir pertandingan. Vette pun batal memberikan ciuman untuk Andik.

Indonesia pun tersingkir dari Piala AFF Suzuki Cup 2012. Sementara Malaysia dan Singapura melaju ke semi final. Berakhirlah mimpi dan perjuangan squad merah putih.

Tentu perjuangan Indonesia sebanarnya tak ada hubungan dengan tawaran si seksi Vette. Itu hanya pernik kecil. Sekadar guyon di dunia maya. 

Kenyataannya memang Indonesia kurang beruntung. Beberapa serangan yang sudah tajam gagal dieksekusi dengan baik oleh lini depan Timnas.

"Pertandingan tadi sangat seru. Kita sama-sama saling serang. Hanya Indonesia kurang beruntung saja," kata Kapten Timnas Garuda Elie Aiboy.

Semoga dalam pertemuan berikutnya Timnas Indonesia bisa menerkam Malaysia dan membahagiakan 200 juta rakyat Indonesia. Sebagai hadiah untuk suporter tak pernah lelah memberikan dukungan untuk Timnas. Sumber

Tidak ada komentar: